Ketika berada di atas angin, Jerman malah kehilangan salah satu pemainnya.

Winners Osawe menerima kartu kuning keduanya dan Jerman harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-70.

Keunggulan pemain akhirnya membuat Prancis U-17 sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-85.

Mathis Amougou mencatatkan namanya di papan skor setelah memaksimalkan umpan dari Tidiam Gomis.

Prancis berusaha keras mencari gol kemenangan, memanfaatkan jumlah keunggulan pemain.

Namun, skor 2-2 tetap tidak berubah dan laga ditentukan lewat adu penalti. (*)